Site icon hunaifa.web.id

Kapan e-purchasing/(e-katalog) OnlineShop dibuka?

Kapan e-purchasing/(e-katalog) OnlineShop dibuka

Logo e-katalog LKPP

E-purchasing, salah satu metode pemilihan penyedia Barang yang dikelola LKPP dan diatur Perpres No 12 Tahun 2021 beserta aturan turunannya. E-purchasing merupakan pembelian secara elektronik yang tata cara pembelian barang/jasa melalui katalog elektronik atau toko daring. Katalog elektronik ini, kita lebih sering menyebutnya dengan sebutan e-katalog (https://e-katalog.lkpp.go.id/home). Salah satu komoditas atau kategori di dalamnya adalah komoditas online shop.

Di dalam komoditas online shop ini, terdapat banyak sekali produk yang berkaitan dengan teknologi informasi, diantaranya server, storage, switch hingga Laptop/Notebook dan PC (Personal Computer). Ada juga beberapa lisensi yang dapat kita klik di dalam komoditas ini. So, bagi saya yang berada di Satuan Kerja Pusat Data dan Teknologi Informasi, komoditas ini sangat diperlukan.

Kapan e-purchasing/(e-katalog) OnlineShop dibuka

Masih ingat di benak saya ketika LKPP mengumumkan bahwa Kontrak Katalog dengan penyedia komoditas Online Shop tidak diperpanjang sejak 1 Juli 2020. Bahkan sampai dengan postingan ini diunggah, komoditas online shop ini belum dibuka.

“Dengan ini disampaikan bahwa Kontrak Katalog dengan penyedia komoditas Online Shop Perangkat Komputer dan Perkakas pada Katalog Nasional yang akan berakhir pada 30 Juni 2020 tidak diperpanjang sehubungan dengan akan dibuka pemilihan penyedia baru (dapat dipantau pada menu Pengumuman). Pemilihan penyedia baru tersebut dilakukan dengan mempertimbangkan perlunya perbaikan atau penyempurnaan bisnis proses dan persyaratan penyedia serta untuk membuka kesempatan kepada Pelaku Usaha yang belum tercantum dalam Katalog Elektronik untuk bergabung menjadi penyedia Katalog Elektronik pada komoditas Online Shop Perangkat Komputer dan Perkakas.”

Pengumuman dari LKPP

Sesuai Perpres 12/2021, metode pemilihan E-purchasing ini menjadi urutan pertama yang harus dilakukan. Apalagi dalam perencanaan pengadaan, hal ini sudah masuk ke dalam Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SIRUP). Dibukanya kembali e-katalog komoditas online shop ini, pastinya sangat ditunggu-tunggu bagi para pelaku pengadaan.

Lalu, kapan e-katalog komoditas atau kategori online shop ini dibuka???

Dari hasil penelusuran dan tanya jawab saya melalui LPSE Support, didapatkan informasi bahwa penetapan penyedia akan dilakukan 22 Maret 2021. Sesuai pengumuman dari LKPP di sini dan di sini, komoditas online shop ini akan digantikan komoditas Peralatan Elektronik Perkantoran dan Peralatan Pendukungnya.

Jadi menurut pendapat dan perkiraan saya, paling cepat kita dapat klik di komoditas dimaksud adalah pada awal Mei 2021.

disclaimer

Kapan e-purchasing/(e-katalog) OnlineShop dibuka

Bagikan Jika Bermanfaat
Exit mobile version